Sebagai bentuk kepedulian terhadap isu lingkungan dan menanamkan kesadaran ekologis sejak dini, SMP Al Hikmah menyelenggarakan kegiatan GREEN Day 2025. Kegiatan ini merupakan bagian dari peringatan Hari Bumi 2025 yang bertujuan mengedukasi siswa tentang pentingnya menjaga kelestarian alam melalui aktivitas yang menyenangkan, kompetitif, dan inspiratif. Melalui rangkaian lomba bertema lingkungan, sekolah berharap dapat menumbuhkan semangat cinta bumi dalam diri setiap siswa.
GREEN Day 2025 menghadirkan berbagai kompetisi menarik seperti membuat bento sehat, lomba poster digital, lomba konten edukatif di media sosial, lomba desain stiker, kompetisi debat dan lomba pidato.
Setiap lomba dirancang untuk mengasah kreativitas, kolaborasi, serta wawasan siswa mengenai pentingnya menjaga bumi. Kegiatan dilaksanakan di SMP Al Hikmah dan diikuti oleh seluruh siswa dari kelas 7 hingga kelas 9.
Menariknya, bagi siswa yang tidak mengikuti kompetisi utama, tersedia workshop edukatif bertema lingkungan hidup. Mereka diajak untuk melakukan kegiatan menanam tanaman di taman sekolah dan mengikuti lomba foto bertema Hari Bumi. Satu per satu siswa berpose dengan tanaman yang telah mereka tanam, menciptakan momen reflektif akan pentingnya menjaga alam sejak dini.
Kegiatan ini menjadi wujud nyata komitmen sekolah dalam menumbuhkan kepedulian siswa terhadap lingkungan melalui kegiatan yang seru, menyenangkan, sekaligus edukatif. Hari Bumi bukan hanya menjadi peringatan simbolis, tetapi momentum untuk mengubah pola pikir dan kebiasaan sehari-hari anak-anak dalam menjaga lingkungan.
Dengan semangat yang ditunjukkan oleh para siswa dan seluruh warga sekolah, GREEN Day 2025 bukan hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga wadah pembelajaran menyenangkan yang menanamkan nilai-nilai cinta bumi sejak dini.